Urgensi Penggunaan Modul Pembelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam) bagi Siswa dalam Belajar Dari Rumah (BDR)

Authors

  • Laili Mas’udah STAI Ma’had Aly Al-Hikam Malang
  • M. Yunus Abu Bakar UIN Sunan Ampel Surabaya

Abstract

Pembelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam) tidak hanya mentransfer ilmu pengetahuan, melainkan juga nilai-nilai keIslaman dengan cara yang menarik dan menantang, agar segala potensi peserta didik dapat tersalurkan secara positif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian pustaka dan dilengkapi data sekunder berupa hasil angket. Mulai pertengahan Maret 2020, terdapat kebijakan baru terkait Belajar Dari Rumah (BDR) yang berprinsip memberikan pengalaman belajar bermakna, aktivitas yang bervariasi dan mempertimbangkan akses fasilitas BDR. Modul adalah salah satu metode penyampaian pesan dan aktivitas belajar yang perlu dan penting di masa pandemi. Pendidik dituntut dapat mengembangkan modul interaktif yang tepat dan menarik, agar pembelajaran PAI dalam BDR dapat mencapai kompetensi yang diharapkan. Hasil angket menunjukkan 82,5% responden menjawab perlunya modul interaktif (yang memuat audio visual); 92% responden menyatakan modul interaktif mampu membantu peserta didik untuk memahami materi pembelajaran; dan 82% responden menyatakan bahwa modul pembelajaran memudahkan siswa dalam belajar saat BDR.


Downloads

Download data is not yet available.

References

Agustina, I. (2021, Februari 26 ). Bahan Ajar Modul. Retrieved from https://slideplayer.info/slide/12521748/ .

Almi Novita, M. Y. (2021). Konsep Pendidikan Esensialisme dalam Pembentukan Karakter Siswa . Dirāsāt: Jurnal Manajemen dan Pendidikan Islam.

Arifa, F. N. (2020 ). Tantangan Pelaksanaan Kebijakan Belajar Dari Rumah Dalam Masa Darurat Covid-19. Info Singkat, 12(7), 13-18 .

Hasniah, M. (2018). Pengembangan E-Modul Berbasis Model Pembelajaran Problem Based Learning Mata Pelajaran PAI Materi Akhlak Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Turen. Malang: UIN Maliki Malang.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (2020 , Mei 29 ). Kemendikbud Terbitkan Pedoman Penyelenggaraan Belajar dari Rumah . Retrieved from https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2020/05/kemendikbud-terbitkan-pedoman-penyelenggaraan-belajar-dari-rumah.

Mudjiono, D. &. (2013). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Prasetya, J. (2018). Konsep Pendidikan Islam Muhammad Abduh serta Implikasinya terhadap Pendidikan Islam di Indonesia. Ta’allum: Jurnal Pendidikan Islam , 6(2), 381-402.

Sadiman, A. S. (2011). Media Pendidikan: Pengertian, Pengembangan dan Pemanfaatannya. Jakarta: Rajawali Pers.

Suryatini, T. P. (2021). Metode Pembelajaran Jarak Jauh: Aktif dan Menarik. Yogyakarta: Spirit.

Downloads

Published

2021-12-11

Issue

Section

Articles

How to Cite

Urgensi Penggunaan Modul Pembelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam) bagi Siswa dalam Belajar Dari Rumah (BDR). (2021). RABBAYANI: Jurnal Pendidikan Dan Peradaban Islami, 1(1). https://e-journal.staima-alhikam.ac.id/rabbayani/article/view/1-6